Aku sangat kaget ternyata sistem perkereta apian di pulau Jawa sudah sebagus ini. Sangat memudahkan untuk bepergian keliling jawa tanpa kendaraan pribadi ataupun menggunakan pesawat yang saat ini harganya yang mahal (apalagi musim liburan). Pilihan kereta pun bervariasi dari segi waktu tempuh dan kelas yang tersedia (ekonomi, premium ekonomi, bisnis, eksekutif dan sebagainya).

Stasiun kereta Pasar Turi, Surabaya

Dari Surabaya ke Semarang, aku naik kereta Ambarawa Ekspres, kelas premium, harga 60k rupiah per orang dan ditempuh dengan 4 jam 27 menit. Di kota Surabaya ada tiga stasiun kereta yaitu Surabaya Kota, Pasar Turi, Gubeng. Aku berangkat dan Kembali melalui stasiun yang sama yaitu Pasar Turi. Kita parker motor kita juga semalam di stasiun ini dengan harga nginap 12k per hari. Sedangkan di Kota Semarang terdapat dua stasiun yaitu Poncol dan Tawang. Kita tiba di Semarang melalui stasiun Poncol karena lebih dekat ke tempat penginapan dan harganya juga lumayan murah. Kemudian baliknya melalui Tawang karena jam dan harganya cocok dengan itinerary kita.

Aku booking tiket kereta dari aplikasi KAI access. Sangat mudah untuk booking, reschedule dan melakukan pembayaran tiket menggunakan aplikasi ini. Tersedia beberapa opsi untuk pembayaran dan opsi terbarunya dengan menggunakan QRIS. Opsi QRIS membuat pembayaran lebih mudah hanya dengan scan kode QR dari hp kita menggunakan aplikasi online banking. Saat check in juga aku tidak perlu cetak boarding pass karena dengan booking melalui KAI access ini kita hanya menunjukan elektronik boarding pass kita di aplikasi ini dan kartu identitas kita (KTP atau passport). Setelah itu kita tinggal naik di kereta lalu duduk ditempat duduk kita yang telah kita booking sebelumnya.

Karena ada perubahan rencana, aku sempat reschedule tiket kereta aku menggunakan aplikasi KAI Access. Caranya mudah, ikutin aja petunjuk di app nya yang jelas. Umumnya seperti mengambil tiket kereta seperti biasanya. Harga tiket yang baru sedikit lebih mahal jadi aku tinggal tambah kekurangannya dan biaya perubahan jamnya mungkin seperti biaya admin sekitar 20k.

Kelas Premium

Tempat duduknya nyaman, ada arm rest nya, sandaran kursi bisa dikasih kebelakang, ber AC, kita dibagiin masker (karena covid), dan ada layar TV juga yang digantung di langit-langit kereta. Sepanjang perjalanan aku hanya tidur dan dengerin musik. Aku juga nyobain nasi goreng yang aku beli di kereta, harganya 38k. Nanti ada pegawai KAI yang lewat dengan trolley yang nawarin makanan, minuman, pop mie, dan aneka snack. Di kotak nasi gorengnya juga dilengkapi potongan ayam, acar timun, kerupuk, telur, sambal, dan alat makan. Bolehlah untuk harga dan rasa nasgornya. Mungkin next time aku mau rasa menu yang lainnya.

Nasi goreng 38k

Setelah tiba di Stasiun Poncol Semarang, aku langsung ke hotel tempat kita menginap. Karena lokasi hotel yang masih berada di area pusat kota dan tidak jauh dari stasiun Poncol, kita langsung jalan ke hotel sekitar 25 menit.

Stasiun Poncol, Kota Semarang