Amerika Serikat adalah salah satu negara yang paling maju di dunia. Sudah lama pengen merasakan bagaimana hidup ataupun jalan-jalan di negara maju multicultural ini. Pada akhir tahun 2022 kesampaian juga, yang dimulai dari beli tiket promo Jetstar ke Hawaii. Sebagai anggota Jetstar Club, kita sering dapat email promo tiket murah dan baru kali ini dikejutkan dengan tiket murah dari Sydney ke Hawaii yang langsung kita beli saat itu (beli tiket 9 bulan sebelum tanggal keberangkatan). Kemudian dari sini kita mulai mempersiapkan perjalanan kita ke Amerika Serikat untuk 3 minggu.

Visa

Sebagai pemegang passport Australia, suami hanya butuh ESTA (Electronic Sydtem for Travel Authorization). ESTA ini adalah bagian dari program visa waiver bagi orang Australia yang mau berwisata ke Amerika kurang dari 90 hari. ESTA ini di apply secara online (gampang banget sekitar 30 menit) dengan biaya $21 dan langsung diterima keesokan harinya dihari kerja.

Visa suami sorted.. Nah sekarang tinggal visa ku sendiri nih yang agak panjang ceritanya. Long story short, kita harus mengecek dulu kapan jadwal wawancara terdekat untuk pengajuan visa turis. Dan ternyata jadwalnya wawancara di Sydney, Melbourne dan bahkan Perth itu tahun depan 2023, sedangkan aku sudah ada tiket pesawat untuk bulan Agustus akhir. Wah langsung deg-degan. Aku coba cek jadwal wawancara kedubes Amerika di Jakarta dan Surabaya, dan ternyata ada slot dong dan itu pun lumayan. Padahal waktu itu ada di pulau Fiji, dengan mengandalkan wifi hotel, cari info tiket ke Indonesia, telfonan sama hotline kedubes dan persiapan dokumen visa. Info lebih lanjut tentang visa sudah aku tulis juga disini yah. Anw, visa turisnya aku bayar 2.4 Juta, dan proses wawancaranya lumayan cepat dan kita gak perlu di php, diberi jawaban langsung ditempat (mantap khan).. 🙂

Passport

Salah satu yang penting untuk apply visa Amerika juga, pastikan passport kalian masih valid paling tidak 6 bulan sebelum keberangkatan.

Asuransi Perjalanan

Hobi jalan-jalan dengan tiket murah, setahun bisa pergi ke lebih dari 4 negara jadi kita ambil asuransi perjalanan untuk setahun supaya bisa lebih legah gitu loh. Dan jatohnya juga lebih murah, hemat waktu, dan banyak negara yang mensyaratkan asuransi perjalanan ini juga. Jadi kita ambil asuransi dari TID (Travel Insurance Direct) untuk setahun harganya 7juta untuk berdua. Tergantung paket yang kalian pilih, pokoknya paket yang kita ambil termasuk biaya pengobatan/ sejenisnya jika terjadi kecelakaan/terluka dan harus nginap di rumah sakit, keterlambatan pesawat, berhubungan sama sewa mobil, kopor kalau hilang atau rusak, biaya yang berhubungan dengan virus korona, dan manfaat lainnya. Pada umumnya premi yang kalian bayarkan biasanya tergantung pada seberapa panjang asuransi kalian berlaku, destinasi perjalanan, paket manfaat yang kalian ingin terima, umur, dan sebagainya.

Itinerary

Amerika serikat memiliki 50 negara bagian dan merupakan negara ke-4 terbesar di dunia (setelah Russia, Canada, dan China). Sudah bisa dibayangkan seberapa besar dan luasnya Amerika. Negara bagian pertama yang kita kunjungi adalah Hawaii, dan dari sini lah kita mulai merencanakan perjalanan kita. Di Amerika, ada beberapa kota yang ingin kita kunjungi, namun dalam waktu 3 minggu yang tidak terlalu panjang untuk road trip, kita mengandalkan pesawat lokal (Southwest, United, Delta, dsb). Ada banyak hal yang kalian bisa lakukan dan lihat di Amerika, mulai dari taman nasional, pantai, theme parks, gunung, festival, event, road trip dan masih banyak lagi. Disini aku list kota yang aku kunjungi dan beberapa highlights dari perjalanan kita, siapa tau ada yang sama dengan bucket list kalian juga:

  1. Pulau Oahu, Hawaii: pantai Waikiki, Istana Lolani
  2. Los Angeles, California: Hollywood, Universal Studio, pantai Santa monica
  3. San Francisco, California: Jembatan Golden Gate, Cable car, Fisherman Wharf
  4. Las Vegas, Nevada: Pertunjukan air, the Strips, day trip ke Grand Canyon West Rim
  5. Austin, Texas: Capitol Square, Jembatan Congress Avenue, Texas BBQ
  6. Buffalo, New York: Air Terjun Niagara, buffalo wings
  7. New York City, New York: Patung Liberty, Times Square, Central Park, Jembatan Brooklyn, dll

Pesawat Antar Kota

Untuk menghemat waktu, kita menggunakan pesawat setiap pindah kota dan pastinya mencari tiket yang paling murah saat itu. Sebisa mungkin menggunakan pesawat Southwest, selain harganya yang terjangkau dan sudah termasuk 2 bagasi juga. Namun ada yang unik saat menggunakan pesawat Southwest yang aku bahas lebih lanjut disini. Penerbangan domestik menggunakan maskapai Amerika biasanya tidak termasuk bagasi, jadi kalian harus membayar lebih untuk setiap fasilitas seperti bagasi, pilih tempat duduk, dll. Jadi kalau kalian cari penerbangan domestik secara online, jangan tertipu dengan harga yang murah, karena biasanya belum termasuk lain-lainnya. Kalaupun harus bayar lebih untuk bagasi, akan lebih tertolong lagi kalau kita bisa join bagasi dengan teman atau partner kita. Aku sama suami hanya bawa satu bagasi untuk lebih hemat (lumayan hemat 450k untuk bagasi 20kg penerbangan Delta airlines dari Buffalo ke NYC).

Tempat Penginapan

Salah satu hal yang paling sulit adalah cari penginapan yang terjangkau untuk kamar pribadi. Kalau mau yang benar-benar murah bisa cari hostel dengan tempat tidur susun dan sharing kamar mandi dengan orang lain. Pastikan juga untuk cari hostel dengan area yang terbilang aman dan hostel yang tidak dodgy. Baca review di internet sebanyak mungkin tentang suatu tempat, sangat membantu paling tidak menentukan tempatnya aman dan nyaman sesuai dengan keinginan kita. Paling sering memilih penginapan yang aman, terjangkau, private, dan dekat dengan salah satu tempat yang kita ingin kunjungi yang pastinya memiliki akses dengan transportasi publik yang baik. Kecuali tidak ada pilihan lain, kadang kita harus membayar penginapan yang lebih untuk mendapatkan ruangan private, karena kita berangkat dengan teman (kita bisa sharing cost dengannya). Setelah perjalanan panjang dan padat, kita hanya ingin kembali ke tempat penginapan beristirahat tanpa harus mengantri kamar mandi dan sebenannya supaya lebih bebas juga. Selain itu, selama menginap di Hawaii dan Las Vegas, sebagai kota hiburan di Amerika, kita harus tambah bayar resort fee saat check in di penginapan kita dan biasanya dibayarkan tunai, tanpa melihat kita memakai atau tidak fasilitas yang ditawarkan hotel seperti kolam renang, gym, jacuzi, dll. Resort fee ini bervariasi tergantung masing-masing hotel, kalian bisa temukan sendiri di internet berapa besar biaya ini. Disini saya daftar beberapa penginapan kita dengan total harga kamar kita permalam untuk dua orang.

  1. Hawaii: Beach Waikiki hostel by Aloh, shared bathroom dan dapur, private room, 1.1 Juta per malam
  2. Los Angeles: Motel 6 Hollywood, private room, jalan kaki ke Hollywood Hall of Fame, 1.4 Juta per malam
  3. San Fran: Grant Plaza hotel, private room, di tengah kota jalan kaki 2 menit ke Chinatown, 1.7 Juta per malam
  4. LVegas: Treasury Island hotel, private room, lokasi di the Strips, 1.4 Juta per malam termasuk resort fee, pajak, dan early check in (jam 10 pagi)
  5. Buffalo: Best western the Inn Buffalo Airport, termasuk makan pagi & shuttle bus, private room, 1.5 Juta per malam
  6. NYC: Courtyard by Marriott edgewater, berada di New Jersey bukan di NYC, 1.7 Juta per malam.

Transportasi Umum dalam Kota

Untuk menghemat waktu, kita sering menggunakan taxi online yaitu Lyft dan Uber untuk perjalanan antara bandara dan tempat penginapan kita. Karena kita berangkat bertiga, paling tidak kita bisa menghemat dengan sharing cost. Kita juga sering dapat kode promosi apalagi pas pertama kali menggunakan Lyft, dapat gratis US10. Ada beberapa cara untuk ke pusat kota dari bandara seperti transportasi publik, shuttle bus (mulai dari USD15/ 220k Rupiah per orang), dll. Namun paling susah cari taxi online saat di Los Angeles, paling sering kita di cancel kalau pakai Lyft apalagi di jam sibuk, karena harganya yang jauh lebih murah daripada Uber dan pastinya sopir nya memilih untuk cari penumpang dengan Uber. Kita pernah kena omel / kayaknya sopirnya menggerutu gitu karena kita pesan Lyft hanya dengan jarak dekat dan macet saat mereka jemput kita pulang dari Universal Studio. Sebagai informasi, kalau kalian bertiga naik Taxi online, kalian harus duduk bertiga di belakang sopir, karena di Amerika duduk di samping sopir is a big no no. Katanya untuk keamanan, bahkan mereka biasanya menempatkan sesuatu / barang dikursi depan disamping sopir, so keep it in mind teman-teman.

Masing-masing kota yang kita kunjungi di AS memiliki transportasi publiknya masing-masing, namun kebanyakan kota-kota ini terhubung dengan baik menggunakan bus dibandingkan tram ataupun kereta. Sedangkan kalau bus, kalian harus mencari tempat pemberhentian terdekat, menunggu bus (tidak selalu tepat waktu), jangan lupa hailed atau beri kode bus nya kalau kalian mau naik, punya kartu atau tiket bus yang valid, dan kalian akan dibawa ke banyak tempat pemberhentian (kecuali bus express) dsb. di NYC mereka memiliki jaringan subway / metro yang baik.

Terlepas dari publik transportasi yang ada, kita lebih sering jalan kaki apalagi saat berada di NYC, San Francisco dan Las Vegas. Kecuali di LA, tempat turisnya sangat mencar & LA sangat luas, untungnya ada bus dan metro yang kita pakai selama disini. Mungkin karena transportasi umumnya yang dipegang oleh pemerintah dan Amerika sangat luas, jadi transportasi umumnya belum terlalu bisa diandalkan, namun so far ok juga. Anw, kadang membingungkan karena menurut aku sign nya kurang banyak & kurang jelas, sering nyasar di NYC.

Cuaca

Amerika adalah negara yang luas dengan 4 musim, jadi perhatikan cuaca di kota mana yang akan kalian kunjungi di Amerika. Ini juga yang akan menentukan barang-barang dan pakaian apa yang akan kalian bawah. Kita ke Amerika sekitar akhir bulan Agustus dan awal September, dimana kita ada di pergantian cuaca dari musim panas ke musim gugur. Kebanyakan kita berada di Hawaii, California, Nevada, dan Texas yang cuacanya hangat hampir sepanjang tahun. Namun yang paling panas dan kering saat itu adalah kota Las Vegas, karena kita berada di padang gurun dengan suhu sampai 40c. Berbeda dengan waktu kita ke Buffalo, dimana sepanjang hari hujan, dan untungnya setelah itu kita ke NYC cuacanya cerah ceria. Kita tidak bawa pakaian untuk antisipasi hujan atau dingin sama sekali, jadi kita hanya beli ponco/ jas hujan di Walmart dan pake baju sampai berlapis-lapis supaya tetap hangat.

Mata Uang

Walaupun di Amerika jarang pakai koin atau uang tunai, karena kita bisa bayar pakai kartu (entah debit ataupun kredit). Namun beberapa tempat ada saja yang hanya bisa bayar pakai uang tunai (restoran, laundry koin, vending machine, tip, dll). Jadi mengetahui pecahan uang yang digunakan di negara ini sangat membantu dalam perjalanan kita.

Koin Dollar Amerika. Source: https://blog.authenticjourneys.info/
Uang kertas Dollar Amerika. Source: wikipedia

Colokan Listrik

Amerika menggunakan jenis soket listrik yang berbeda dengan Indonesia atau Australia yaitu seperti gambar dibawah ini, yang beroperasi dengan tegangan suplai 120 volt dan 60 Hz. Jadi jangan lupa bawa travel adaptor kalian.

Hal yang perlu diketahui sebelum ke Amerika

  • Air keran dapat diminum. Berhemat dengan bawa motor air minum dengan air isi ulang dari keran.
  • Beberapa area turis seperti di Hollywood Walk of Fame, Tunawisma tidak boleh memasang tendanya disana, namun setelah keluar dari daerah ini kalian akan terkejut banyak banget tunawisma dengan tendanya dimana-mana. Bahkan jalan-jalannya juga terlihat kotor terlihat jarang dibersihkan. Pernah lihat ada kotoran disalah satu lane di area Hollywood Boulevard, di LA, entah itu kotoran hewan atau manusia (oops, sorry guys, so disgusting). So, pastikan kalau kalian berada di Hollywood LA, berhati-hati ranjau saat berjalan, jangan terus melihat HP.
  • Saat mencari akomodasi, pastikan kalian memilih area atau neighborhood yang aman, jangan hanya melihat harganya yang murah. Seperti ada area namanya tenderloin di San Fran yang terkenal dengan area yang tidak aman, karena katanya banyak geng dan pemakai/ penjual obat-obatan terlarang disana.
  • Selama berada di Amerika, aku berasa tidak aman untuk jalan sendirian saat malam hari, karena berbagai berita yang tidak baik di internet yang banyak beredar. Sebenarnya kita harus tetap berhati-hati dimanapun kita berada. Di NYC, kita pernah berasa dipalak saat makan pizza dijalan dan karena mereka meminta sangat tidak nice sama sekali, padahal kita sudah bilang tidak ada uang kecil namun mereka tetap ngotot jadi kita kabur secepat mungkin. Begitu juga saat di Lift di salah satu stasiun NYC, aku liatin hp untuk cari petunjuk metro selanjutnya ke penginapan, kita harus turun di lantai yang tidak seharusnya secepat mungkin lalu suami baru bilang kalau laki-laki yang didepan aku itu kelihatan dodgy dan terus memandangi aku dengan hp katanya dari awalk kita masuk lift sampai keluar. Just trust your own gut/ feelings.
  • Marijuana / ganja di Amerika legal. Jadi jangan kaget, kalau kalian akan mencium bau ini di berbagai tempat. Pertama kali cium bau ini, sangat menyengat di hidung, namun sekarang sudah mulai terbiasa namun masih agak terganggu though. Kalian juga akan sering melihat toko yang menjual barang ini dan orang yang terlihat seperti zombie jalannya karena barang ini.
  • Toilet umum gratis.
  • Tidak seperti Indonesia dan Australia, di sini mereka menyetir di sebelah kiri dan mobil berjalan disebelah kanan. Begitu juga saat berjalan di trotoar, kita berjalan disebelah kanan dan berhenti saat di eskalator di sebelah kanan (etiket berjalan)
  • Harga yang kalian lihat di menu bukan harga yang kalian bayar. Jadi di Amerika harga makanan (produk atau jasa) yang tercantum umumnya belum termasuk pajak dan tip (restoran makan dalam). Pajak masing-masing negara bagian berbeda. Tip biasanya sekitar 15%-20%. Bahkan kalau kalian bayar pakai kartu, biasa sudah ada pilihan berapa persen & dollar tip yang kalian mau berikan. Begitu juga di bill nya sudah tercantum pilihan persentase dan dollar tip nya.
  • Umumnya porsi makanan dan minuman di sini sangat besar, sering kita beli satu porsi makanan untuk berdua. Sayangkan kalau sudah mahal-mahal dibeli tetapi tidak habis. Ditambah lagi, kalian akan sering mendapatkan isi ulang soda gratis (seperti di MCD, Subway, Chipotle, Cosco, you name it)
  • Ukuran. Berbeda dengan di Indonesia dan Australia, Amerika adalah salah satu dari sedikit negara yang menggunakan ukuran sistem imperial dimana segalanya diukur dalam pound (1 pound = 0.45kg), foot (1 foot= 30cm), mile (1 mile = 1.61km), gallon (1 Gallon = 3.78 Liter), dll.
  • Kalau kalian menganti, jangan terlalu mepet kalau kalian tidak mau diberikan tatapan seperti itu (yah, seperti itu).. Orang Amerika suka menjaga jarak untuk privasi. Begitu juga tidak suka ditanya-tanya tentang masalah pribadi seperti gaji, agama, politik, dll.